Selasa, 09 Januari 2018

Akhirnya kau menang ........

Malaikat kecilku,....mungkin engkau ga tahu betapa ayahmu gundah saat engkau akan ikut ujian kenaikan sabuk taekwondo minggu kemaren. Betapa tidak, setidaknya engkau membutuhkan hampir dua tahun agar mau mengikuti ujian ini.


Ayah terharu bukan karena engkau akhirnya ganti sabukmu....ayah lebih terharu saat engkau berani berdiri di sana, diantara ratusan orang yang tidak engkau kenal. Ayah terharu, saat rengekan ketakutanmu....itu perlahan sirna...Ayah bangga karena dirimu mulai bisa menentukan sikapmu sendiri, tidak seperti buih terombang-ambing dan tergantung terhadap temanmu.


Saat engkau bisa berdiri diatas prinsip dan keyakinanmu...itu harapanku, nak....


Saat orang bertanya kenapa engkau ikutkan anakmu beladiri? aku jawab itu sunah nabi. dan harapan turunannya adalah bahwa engkau akan belajar berani, belajar disiplin dan belajar memegang teguh sebuah prinsip yang dihasilkan dari ilmu dan keyakinan.


Dengarlah nak, hidup itu tidak hanya tentang dirimu akan tetapi belajar tentang sekitarmu. Ketika engkau masuk komunitas ini, engkau akan bertemu banyak orang dari berbagai golongan. Ada mahasiswa, ada sekolah dasar, ada jawa, ada cina, ada kaya, ada miskin. Disanalah ayah harap engkau belajar mengenal....agar engkau terbiasa memandang manusia sama dan setara. Tak ada ras yang lebih unggul dibanding lainnya. Jika kamaren kamu selalu memproteksi dirimu sendiri.....kini senyum ayah lebar, saat engkau memiliki banyak kawan baru dan terbiasa dengan perbedaan, dengan menghormati keyakinan masing-masing.



Di luar sana...kamu perlu memegang teguh ajaran dan prinsip dengan terus belajar. Karena diluar sana juga tidak semuanya malaikat , banyak hal di sana yang berebut pengaruh dalam dirimu. Ingatlah keluargamu, ingatlah ajaran agamamu karena dengan itu engkau akan lurus hidupmu, ingatlah akan budaya dan akal sehatmu karena dengan itu kamu akan belajar, dan ingatlah bahwa keindahan itu diciptakan di atas perbedaan yang diharmonikan, diatur suatu kesepakatan. Bukan semau aku.....


Tembalang, 9 jan 18
agus

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SEMOGA BERMANFAAT DAN MOHON SARAN UNTUK PERBAIKAN